Pagertoyo - Inovasi adalah cara kita merespon perubahan yang terjadi disekitar kita, Desa memiliki peran yang sangat penting untuk mendorong masyarakatnya untuk terus melakukan inovasi baik dari sisi ekonomi, pemberdayaan masyarakat dan lingkungan, hingga teknologi yang digunakan untuk mempermudah kehidupan masyarakat Desa.
Desa-desa yang ada di Indonesia masih begitu banyak memiliki potensi sehingga sangat bagus untuk dikembangkan. Bukan hanya sekadar pengembangan berdasarkan infrastruktur saja melainkan juga terkait promosi Desa yang kian berkelanjutan. Cara untuk mempromosikan potensi Desa paling mutakhir ialah menggunakan website desa.
Web desa memiliki segudang manfaat sebagai media promosi potensi daerah. Di samping dapat meningkatkan kredibilitas, website juga merupakan bentuk promosi yang paling hemat serta mampu terhubung langsung dengan khalayak luas. Disamping itu Website Desa juga dapat digunakan diantaranya untuk media pelayanan publik dan manajemen informasi Desa. Karena bersifat daring (online), masyarakat dapat dapat dengan mudah mengakses berbagai informasi seperti berita desa, transparasi Dana Desa, dan lain-lain.
Salah satu fungsi website desa adalah sebagai media pelayanan publik. Diantara pelayanan publik yang dapat dilakukan dengan media website adalah :
Website desa dibangun dengan tujuan sebagai media pelayanan publik resmi desa, yang dibangun dan dikelola oleh tim desa setempat. Dengan memanfaatkan website penyelenggaraan pelayanan publik dapat dilakukan secara cepat dan mudah.
Website desa sebagai manajemen informasi secara garis besar digunakan sebagai media informasi publik yang dapat diakses secara online. Pemerintah desa dapat menggunakan website sebagai media informasi yang meliputi profil desa, berita desa, galeri desa, dan statistik desa.
Banyak sekali manfaat desa memiliki website yang dikelola secara serius. Meringankan beban pekerjaan pemerintah dan mempermudah masyarakat desa.
Sejatinya, website desa sangat bermanfaat sebagai sarana publikasi segala kegiatan yang terdapat di desa. Melalui website tersebut, maka penyuluhan layanan masyarakat juga akan semakin baik. Belum lagi pengembangan potensi desa juga akan terlihat semakin menarik dengan adanya web tersebut.
Share :