Berita

Penerimaan BLT-DD Desa Pagertoyo Bulan Januari Tahun 2021

Dengan tetap mematuhi protokol kesehatan, memakai masker, cuci tangan dan jaga jarak, hari ini Rabu, 24 Februari 2021 Pemerintah Desa Pagertoyo Kecamatan Limbangan Kabupaten Kendal melaksanakan pembagian Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) untuk penerimaan bulan Januari yang disalurkan pada bulan februari tahun 2021, kegiatan ini dipimpin langsung oleh Bapak Kepala Desa didampingi Sekretaris Desa sebagai verifikator data dan juga Bendahara Desa tentunya, kegiatan tersebut dilaksanakan di kantor balaidesa Pagertoyo pada pukul 11 siang ini, ada yang berbeda dengan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Tahun 2021 ini, untuk kegiatan tahun sebelumnya yaitu tahun 2020 kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) dilaksanakan di Pendopo Kecamatan dan dipimpin langsung oleh anggota dari Bank Pembangunan Daerah (BPD Jawa Tengah). menurut kepala desa pagertoyo bapak H. SUJARNO. SE kegiatan penyaluran ini dilaksanakan dikantor balaidesa pagertoyo untuk memudahkan para penerima mengambil dana BLT-DD yang biasanya diambil di Kecamatan untuk tahun ini diambil kantor balaidesa masing-masing. disisi lain jumlah penerima untuk BLT-DD tahun ini juga berbeda dengan tahun sebelumnya, yang semula penerima tahun 2020 jumlah penerimanya sebanyak 101 Kepala Keluarga, untuk tahun 2021 ini jumlah penerima yaitu 25 Kepala Keluarga.

Share :